menimbang dan mengamati rekam jejak kedua calon merupakan figur yang memiliki kelebihan masing-masing (kekurangannya tentu ada,.. tapi penulis susah mencarinya.. hehehe... maklum penulis sibuk mencari kekurangan diri sendiri..wkwkwk :-) )..
Prabowo merupakan seorang mantan komandan pasukan khusus (Danjen Kopasus) yang mempunyai prestasi tinggi dan merupakan the rissing star di Angkatan Darat.. anak ekonom terkenal.. seorang Orator yang baik, gagah, ganteng dan sederet kelebihan lainnya. penulis menganalogikan Prabowo sebagai orang yang mirip Soekarno- Presiden RI pertama kali.
Joko Widodo, merupakan seorang pemimpin yang telah teruji dan mampu membuktikan diri di kota Solo selaku Walikota, dan memperlihatkan Aksi dalam memimpin Jakarta sebagai Gubernur di Ibukota tersebut. bersal dari anak ndeso, yang penampilannya tidak menyakinkan namun mampu memperlihatkan hasil ke masyarakatnya. bukan orator yang baik namun terbukti kepemimpinannya.. hasil tangan dinginnya dalam memimpin terlihat di kota Solo dan tampak mulai terjadi perubahan di Jakarta. Penulis menganalogikan Jokowi sebagai orang yang mirip Jenderal Besar Sudirman- Pahlawan Nasional.
sungguh merupakan pilihan yang sulit untuk menentukan pilihan siapa yang terbaik antara dua caRI 1 ini.. begitupun pasangannya.. juga memiliki kelebihan masing-masing.
penulis berpandangan bahwa " pemimpin kita itu sudah ditakdirkan Allah, kita hanya menjalani proses ikhtiar mencari yang terbaik menurut pandangan kita, belum tentu sama dalam pandangan Allah, memilih dan menetapkan pemimpin hak Tuhan, mari kita kuatkan niat, kosongkan hati dan fikiran untuk mencoblos pemimpin menurut nurani kita" . Mari kita gunakan moment pemilu Capres 2014 ini untuk mempererat tali silahurahmi, saling bertukar fikiran dan ide, dan belajar berdemokrasi secara santun dan beretika.. menghormati hak masing-masing dan menunaikan kewajiban kita.. Siapapun Presidennya.. Majulah Bangsaku Indonesia!...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar